Konfigurasi VLAN pada Cisco Packet Tracer

RicoMalangi
4 min readMay 26, 2022

--

Pada artikel ini kita akan melakukan konfigurasi VLAN pada cisco packet tracer. Namun sebelum masuk ke materi, kita perlu tahu terlebih dahulu apa itu VLAN

Virtual LAN atau logical LAN atau lebih sering disebut VLAN merupakan sebuah cara untuk memecah network menjadi beberapa network (segmen) yang lebih kecil. Pada referensi yang berbeda disebutkan bahwa VLAN adalah pengelompokan secara logical dari user dan sumber daya network yang terhubung ke port-port yang telah ditentukan secara administrative pada sebuah switch.

Gambar VLAN
Gambar VLAN

Nah itu dia tadi penjelasan singkat mengenai VLAN, jadi pada intinya VLAN merupakan cara untuk memecah network menjadi beberapa segmen. Selanjutnya kita akan melakukan konfigurasi VLAN pada cisco packet tracer

Pastikan teman-teman sudah memiliki cisco packet tracer pada laptop, jika belum maka silahkan download terlebih dahulu pada link berikut Cisco Packet Tracer — Networking Simulation Tool (netacad.com) (Silahkan buat akun terlebih dahulu kemudian mendowload aplikasi cisco packet tracer)

Berikut tampilan aplikasi cisco packet tracer

Kemudian, silahkan buat topologi seperti pada gambar berikut:

Tabel perancangan jaringan
Topologi jaringan

Setelah membuat topologi seperti pada gambar diatas, selanjutnya konfigurasi IP address pada masing-masing PC. Caranya klik pada salah satu PC (misal PC0). Kemudian pilih tab Desktop

Selanjutnya pilih IP Configuration

Isi IP address dan subnet mask sesuai pada tabel perancangan jaringan

Lakukan hal yang sama untuk PC yang lain

Setelah semua PC deberikan IP Address, kita akan coba untuk melakukan uji konektivitas dengan cara melakukan PING. Caranya adalah klik salah satu PC (misal PC 4). Pada tab Desktop klik Command Prompt

Gunakan perintah ping alamat_ip_tujuan. Pada gambar dibawah saya melakukan ping ke PC1 (ping 192.168.1.2). Hasil pada gambar dibawah menunjukkan pesan reply yang artinya PC4 dapat terhubung dengan PC1

Lakukan hal sama untuk uji konektivitas pada PC lainnya….

Okee sampai saat ini semua PC pada topologi yang telah kita buat dapat terhubung. Selanjutnya kita akan konfigurasi VLAN dan membagi jaringan menjadi beberapa segmen, perhatikan gambar dibawah

Kita akan membagi menjadi 3 segmen, terdapat VLAN 101 (admin), VLAN 102 (accounting), VLAN 103 (marketing)

Untuk membuat VLAN, klik switch pada topologi. Pada tab CLI ketik perintah enable atau dapat disingkat menjadi en, perintah tersebut berguna untuk masuk ke privileged EXEC mode

Kemudian ketikkan perintah conf t untuk masuk ke global configuration mode

Selanjutnya membuat VLAN 101 (admin), VLAN 102 (accounting), VLAN 103 (marketing). Caranya adalah teman-teman dapat melihat pada gambar dibawah

Untuk melihat VLAN yang telah dibuat, ketikkan perintah do show vlan. Terlihat pada gambar dibawah terdapat VLAN yang telah kita tambahkan sebelumnya.

Sampai saat ini kita sudah berhasil membuat VLAN, namun kita belum menentukan keanggotaan port dari masing-masing VLAN

Untuk menentukan keanggotaan port pada VLAN, teman-teman harus masuk ke masing-masing interface switch yang terhubung dengan PC. Lihat tabel diatas. Ikuti perintah dibawah

Setelah menjalankan perintah diatas, jalankan perintah do show vlan untuk melihat VLAN yang telah dibuat. Perhatikan pada gambar dibawah, kini masing-masing VLAN yang telah dibuat telah mempunyai keanggotaan port nya masing-masing

Lakukan uji konektivitas, melakukan PING dari PC4 ke PC1. Perhatikan pada gambar dibawah, kini kita tidak dapat melakukan PING ke PC1 karena sudah berada di VLAN yang berbeda

Namun coba lakukan PING ke VLAN yang sama, contoh PING dari PC4 ke PC5.

Horeee🥳 PING berhasil dilakukan, kini teman-teman sudah dapat melakukan konfigurasi VLAN

Itu dia cara konfigurasi VLAN pada cisco packet tracer…. see you in the next article👋🏻

--

--

RicoMalangi
RicoMalangi

No responses yet